Apa Itu Geocell?
Urban Plastic menjelaskan, Geocell adalah salah satu geosintetis berbahan polimer berkualitas tinggi, High Density Polyethylene (HDPE) dengan struktur jaringan berbentuk tiga dimensi (3D).
Struktur yang berbentuk sel segi enam seperti sarang lebah ini berfungsi sebagai sistem penahan dan meningkatkan stabilitas, serta mengurangi erosi tanah. Karena secara geometris, bisa membagi atau mendistribusikan beban lebih merata.
Geocell berbentuk panel-panel yang bisa saling dihubungkan dan diisi dengan berbagai material seperti tanah, pasir, kerikil, bahkan beton. Dan berfungsi untuk memadatkan bagian bawah jalan. Lapisan yang dipadatkan akan terkunci supaya tidak bertebaran.
Penggunaan dan Fungsi Geocell Tanpa Wiremesh
Beberapa kondisi saat pembangunan jalan, pekerja menggunakan wiremesh untuk menguatkan dasar tanah. Wiremesh sendiri adalah serangkaian baja atau besi yang disusun secara bersilangan dan di las di titik persilangannya.Â
Fungsinya sebagai tulangan atau penguat dasar jalan. Namun wiremesh memiliki kelemahan seperti terlalu kaku dan mudah karat, sehingga tidak fleksibel saat pemakaian.
Sedangkan keuntungan penggunaan dan fungsi geocell sebagai alternatif pengganti wiremesh dalam pembangunan jalan, diantaranya:Â
Mempercepat Proses Konstruksi JalanÂ
Karena pemasangan geocell lebih mudah, memiliki fleksibilitas dan kekuatan tarikan tinggi di berbagai jenis kontur tanah. Struktur wiremesh yang tersusun dari serangkaian baja, sangat tidak memungkinkan jika membuat jalan yang konturnya tidak rata dan berkelok.
Geocell mampu menjawab permasalahan ini dengan tingkat kekuatan juga tidak terlalu jauh dari yang menggunakan wiremesh, sehingga waktu yang dibutuhkan memasang menjadi lebih cepat 2x lipat.
Menghemat Biaya Proyek
Pemasangan tidak perlu tambahan material seperti wiremesh atau tulangan baja. Setidaknya bisa mengurangi biaya sekitar 15–30 % dibanding menggunakan wiremesh. Biaya bisa dialokasikan untuk kebutuhan material lainnya.
Mengurangi Ketebalan Lapisan Base Course Atau Beban Lebih Ringan
Lapisan base course (lapisan pondasi atas) adalah lapisan yang terletak diantara lapisan permukaan (surface course) dan lapisan pondasi bawah (sub base course).
Lapisan ini berfungsi dalam perkerasan jalan, memberikan kekuatan, stabilitas tanah, dan distribusi beban. Dengan geocell sudah memberikan penguatan tambahan pada tanah dasar.
Ketahanan Terhadap Erosi, Deformasi, dan Korosi (Perkaratan)Â
Terutama pada area jalan dengan kontur tanah lunak dan berada di area lereng. Geocell juga mencegah perkaratan yang biasanya ditemui pada wiremesh.
Memiliki Ketahanan Lingkungan Tinggi dan Tahan Lama
Geocell hdpe yang digunakan tahan terhadap pelapukan, degradasi kimia, dan sinar UV, sangat cocok untuk solusi jangka panjang.
Bagaimana Membangun Jalan dengan Menggunakan Geocell Tanpa Wiremesh?
Berikut ini cara pemasangan geocell di proyek pembangunan jalan tanpa menggunakan wiremesh, disertai dengan best practicenya (tips praktis).
Persiapan Lahan atau Lokasi
Pertama ratakan tanah dan bersihkan batu-batuan, akar pepohonan, dan sampah. Kemudian, lakukan pemadatan awal menggunakan compactor (mesin penggilas) untuk membuat dasar tanah jauh lebih stabil, menggunakan roller untuk menghaluskan dan meratakannya.
Pengukuran dan Penentuan Layout Geocell
Melakukan pengukuran untuk menentukan layout (tata letak) geocell. Rancangan ini bertujuan untuk menentukan secara cermat antara kondisi lokasi dengan geocell yang akan dipasang.
Penyusunan dan Pemasangan Geocell
Pertama, coba untuk merentangkan lembaran atau modul/unit geocell. Sambungkan dengan unit lainnya menggunakan pengikat khusus seperti klip (cell clip), pin U, kabel ties tahan cuaca, staples industri, atau sejenisnya.
Tujuannya untuk menciptakan sambungan geocell lebih kokoh dan mencegah pergeseran selama pengisian material batu, kerikil, dan lainnya.
Penetapan ukuran sel dan ketinggian geocell menyesuaikan dengan jenis kendaraan, beban yang diangkut, dan traffic penggunaan jalan.Â
Misalnya setidaknya dengan ketinggian geocell 10 – 15 cm untuk kendaraan ringan dan 20 cm untuk kendaraan berat seperti truk.
Disarankan untuk menggunakan geocell hdpe yang telah memenuhi standar kualitas dengan ketahan terhadap berbagai kondisi lingkungan, diantaranya pelapukan dan sinar UV.
Ukuran geocell yang bisa digunakan umumnya 4 x 6 m, dengan ketinggian bervariasi. Diantaranya 7,5 cm, 10 cm, 15 cm, dan 20 cm dengan harga geocell yang bervariasi juga.Â
Seperti contoh yang dijabarkan Urban Plastic, untuk ketinggian 75 mm / 0,7 cm, harga geocell per m2 sebesar Rp 33.777. Sedangkan harga per roll sebesar Rp 810.638. Dengan catatan, semua harga tersebut bisa berubah seiring waktu dan belum termasuk PPN.
Pengisian Sel Atau Panel Geocell
Pengisian dilakukan dengan menggunakan material seperti tanah, kerikil, campuran semen dan pasir, atau kombinasi diantaranya. Setidaknya pengisiannya dilakukan secara merata ke semua bagian permukaan panel.Â
Sebisa mungkin menghindari isian berupa tanah lempung dan berlumpur, karena bisa mengakibatkan mengembang atau menyusut yang menyebabkan jalan menjadi cepat lapuk dan bergelombang (memunculkan benjolan).
Memadatkan dan Meratakan Isian di Dalam Panel Geocell
Saat memadatkan isian, biarkan mengeras dalam jangka waktu tertentu tanpa diinjak atau dilewati dengan alat berat, sebelum material telah kering dan stabil.
Pemasangan Sistem atau Material Tambahan (Opsional)
Sistem tambahan berfungsi untuk memperkuat struktur dan memudahkan sistem drainase.Â
Pemasangan Geotextile Non Woven berfungsi untuk mencegah bercampurnya tanah bagian bawah dengan isian atau material jalan dan sebagai sistem drainase.
Drainase berfungsi agar tidak ada genangan air di dalam panel geocell. Bagian permukaan diatur dengan kemiringan setidaknya 2 – 2,5% untuk mengalirkan air menuju drainase.
Finishing Lapisan Permukaan Tanah (Surface Course)
Langkah terakhir adalah menambahkan paving block atau aspal tipis di permukaannya dan meratakan permukaan geocell.
Langkah berkelanjutannya adalah dengan cara memonitoring secara berkala kondisi jalan. Bagian ini bisa dilakukan setelah pemasangan geocell di beberapa minggu sampai bulan pertama, terutama setelah kondisi hujan.
Pembangunan jalan menggunakan geocell tanpa wiremesh memiliki banyak kelebihan seperti lebih hemat biaya, lebih fleksibel dan adaptif, tahan terhadap korosi, ringan, dan bisa diterapkan di berbagai jenis tanah seperti kondisi tanah lembek dan kontur tanah miring.
Penggunaannya tepat pada pembangunan jalan seperti di lingkungan perumahan, jalan sementara di proyek tambak atau konstruksi, jalan bergambut (lembek) seperti akses ke kebun, dan jalan di pedesaan. Meskipun kurang cocok untuk pembangunan jalan dengan lalu lintas kendaraan dengan beban sangat berat.
Jika Anda sebagai salah satu kontraktor proyek dan tetap menginginkan struktur jalan kuat dan awet meskipun dengan anggaran terbatas, maka geocell layak untuk dipertimbangkan.
Perusahaan PT. Urban Plastik Indonesia adalah Pabrik Plastik di Indonesia yang menjual produk-produk plastik seperti Tali Rafia, Plastik Cor, Plastik Sampah, Plastik Mulsa, Selang Irigasi, Plastik Singkong, Kantong Mayat, Karung Plastik, Geotextile Non Woven, Geomembrane, Geobag, Welding Rod, biji plastik, terpal plastik, Geogrid dan Geomat. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Geocell merk Urban Plastic, silahkan hubungi melalui: Whatsapp/Mobile Phone : +62 811 1721 338 (Ais) atau: Email: info@urbanplastic.id
