1. Home
  2. >>
  3. Produk
  4. >>
  5. Plastik Mulsa

PLASTIK MULSA

Plastik Mulsa produksi PT. Kapuk Mas terbuat dari bahan LDPE ORI sehingga memiliki kualitas yang lentur dan tidak mudah sobek. Selain itu plastik mulsa ini juga dilapisi oleh kandungan UV untuk menjaga kualitas  plastik tetap baik sampai 2 tahun di atas tanah.

Plastik Mulsa Merk Urban Plastic memiliki ukuran:
– tinggi kemasan 60 cm, jika dibentangkan jadi 120 cm
– panjang: +- 350 meter
– berat: +- 15-17 kg
– tebal: +- 35 mikron
– warna hitam perak

Plastik mulsa merk Urban Plastic merupakan jenis mulsa yang direkomendasikan untuk petani. Pasalnya, material yang digunakan untuk menutupi permukaan tanah ini  memiliki banyak kelebihan yang tidak dimiliki oleh jenis mulsa lainnya seperti mulsa jerami. Mulsa plastik terbuat dari plastik yang merupakan bahan anorganik. Oleh karena itulah sifatnya pun tidak mudah terurai seperti halnya mulsa jerami yang merupakan mulsa organik. Meski cenderung kurang ramah lingkungan, mulsa plastik justru memiliki daya tahan yang lebih baik dari mulsa jerami karena tidak mudah hancur. Selain itu, kekuatan jenis mulsa yang satu ini juga tidak perlu diragukan lagi.

Di pasaran, ada banyak jenis mulsa plastik mulai dari mulsa plastik transparan (bening), mulsa plastik hitam, sampai mulsa plastik hitam perak. Seperti namanya, mulsa plastik transparan tidak memiliki warna. Oleh karena itulah mulsa plastik yang satu ini tidak dapat menghalangi sinar matahari untuk sampai ke permukaan tanah. Alhasil, gulma masih dapat memperoleh sinar matahari meski pertumbuhannya terhambat. Mulsa plastik hitam memungkinkan gulma di bedengan tidak mendapatkan sinar matahari untuk pertumbuhannya, kecuali gulma yang tumbuh di dekat batang tanaman budidaya. Di antara ketiga jenis plastik mulsa yang telah disebutkan, mulsa plastik hitam perak adalah yang paling serbaguna. Pasalnya, mulsa yang satu ini tidak hanya menjaga kelembapan tanah dan mencegah terjadinya erosi, tetapi juga memiliki peran penting dalam menekan pertumbuhan gulma bahkan mengusir hama pada tanaman budidaya.

Kelebihan Menggunakan Plastik Mulsa Merk Urban Plastic

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, mulsa plastik seperti plastik mulsa merk Urban Plastic dapat membantu menghambat pertumbuhan gulma atau rumput pengganggu. Memang biaya yang dikeluarkan untuk membeli sarana produksi menjadi lebih mahal. Namun, hal ini sebanding karena Anda tidak akan repot membersihkan rumput dengan cara mencabutnya maupun menggunakan herbisida. Artinya, penggunaan mulsa plastik dapat mempermudah perawatan tanaman budidaya. Oleh karena itulah penggunaannya sangat direkomendasikan jika Anda memiliki lahan pertanian yang luas.

Selain dapat mempermudah perawatan karena menghambat pertumbuhan rumput pengganggu, penggunaan mulsa plastik juga dapat melindungi permukaan tanah bedengan dari erosi, baik yang diakibatkan oleh proses penyiraman maupun oleh air hujan. Air yang jatuh ketika terjadi hujan memiliki kekuatan untuk merusak struktur tanah dan mengakibatkan erosi atau pengikisan tanah. Semakin deras hujannya, akan semakin besar pula energi yang dihasilkan dan juga semakin merusak. Namun, hal ini dapat dicegah dengan penggunaan plastik mulsa merk Urban Plastic. Pasalnya, mulsa plastik dapat menutupi dan melindungi tanah sehingga strukturnya tetap terjaga sederas apa pun butiran air yang jatuh. Dengan menggunakan mulsa plastik, struktur tanah lapisan atas dan kandungan unsur haranya pun dapat dijaga.

Apabila mulsa plastik yang digunakan adalah plastik mulsa merk Urban Plastic yang warna hitam perak, maka ada kelebihan lain yang dapat diperoleh, yaitu dapat mengendalikan jumlah hama yang ada di sekitar tanaman budidaya. Hal ini dapat terjadi karena bagian perak pada mulsa yang diletakkan di atas dapat memantulkan cahaya matahari.  Akibatnya, suhu di sekitar tanaman budidaya pun akan naik sehingga menjadi kurang nyaman bagi hama. Tak hanya itu, pantulan sinar matahari yang menyilaukan juga dapat membuat hama menjadi semakin tidak nyaman. Oleh karena itulah apabila Anda ingin mendapatkan manfaat maksimal, mulsa plastik hitam perak sangat direkomendasikan.

Q&A Plastik Mulsa Kapuk Mas : Pertanyaan Yang Sering Diajukan Oleh Klien Kami

Apa plastik mulsa?

Plastik Mulsa adalah lembaran plastik yang biasanya berwarna hitam-perak yang digunakan diatas bedengan tanah, berguna untuk mencegah pertumbuhan gulma, menjaga kadar air di tanah, dan memaksimalkan panen.

Silahkan lakukan pembelian di https://www.tokopedia.com/kapukmas/plastik-mulsa-hitam-perak-mulsa-roll-merk-urban-plastic-120-cm atau https://urbanplastic.myshopify.com/collections/plastik-mulsa

Berapa panjang mulsa plastik?

Panjang plastik mulsa per roll yang ready stock di Urban Plastic kurang lebih 350 meter/roll dengan lebar 120 cm.

Silahkan lakukan pembelian di https://www.tokopedia.com/kapukmas/plastik-mulsa-hitam-perak-mulsa-roll-merk-urban-plastic-120-cm atau https://urbanplastic.myshopify.com/collections/plastik-mulsa

Berapa harga mulsa?

Harga Plastic Mulsa bergantung pada kualitasnya. Plastik Mulsa Merk Urban Plastic memiliki kualitas grade ori dengan harga Rp 29.000/kg (harga dapat berubah sewaktu-waktu). Harga ini tentunya sesuai dengan kualitas mulsa yang akan anda dapatkan.

Silahkan lakukan pembelian di https://www.tokopedia.com/kapukmas/plastik-mulsa-hitam-perak-mulsa-roll-merk-urban-plastic-120-cm atau https://urbanplastic.myshopify.com/collections/plastik-mulsa

Berapa Lama Mulsa Bertahan?

Karena terbuat dari bahan ori dan dilapisi dengan kandungan UV menjadikan plastik mulsa merk Urban Plastic tahan diatas tanah selama 2 tahun.

Silahkan lakukan pembelian di https://www.tokopedia.com/kapukmas/plastik-mulsa-hitam-perak-mulsa-roll-merk-urban-plastic-120-cm atau https://urbanplastic.myshopify.com/collections/plastik-mulsa

Mengapa penggunaan mulsa plastik hitam perak MPHP dalam budidaya tanaman cabai lebih menguntungkan?

Penggunaan mulsa plastik hitam perak menjaga buah cabai yang berada di atas permukaan tanah terhindar dari percikan air tanah sehingga dapat mengurangi resiko penyakit yang menyebabkan buah cepat busuk.

Silahkan lakukan pembelian di https://www.tokopedia.com/kapukmas/plastik-mulsa-hitam-perak-mulsa-roll-merk-urban-plastic-120-cm atau https://urbanplastic.myshopify.com/collections/plastik-mulsa

Tanaman Apa Saja yang Menggunakan Mulsa?

Pada dasarnya semua tanaman holtikultura dapat menggunakan plastik mulsa, beberapa diantaranya adalah:

  • cabai
  • tomat
  • terong
  • porang
  • kentang

Silahkan lakukan pembelian di https://www.tokopedia.com/kapukmas/plastik-mulsa-hitam-perak-mulsa-roll-merk-urban-plastic-120-cm atau https://urbanplastic.myshopify.com/collections/plastik-mulsa

Kapan waktu yang baik untuk pemasangan mulsa?

Waktu terbaik untuk memasang Plastik Mulsa ada diantara jam 12.00 – 14.00 karena terik matahari sedang panas-panasnya sehingga mulsa dapat memuai maksimal.

Silahkan lakukan pembelian di https://www.tokopedia.com/kapukmas/plastik-mulsa-hitam-perak-mulsa-roll-merk-urban-plastic-120-cm atau https://urbanplastic.myshopify.com/collections/plastik-mulsa