1. Home
  2. >>
  3. Produk
  4. >>
  5. Geomembrane

Geomembrane

Geomembrane adalah lapisan plastik yang berguna menjadi separator atau pemisah misalnya antara air yang bersih dengan lumpur.

Penggunaan geomembrane umumnya adalah sebagai berikut :

  • Sebagai pelapis Kolam Pengolahan Air Limbah.
  • Mencegah rembesan yang dapat terjadi pada Kolam Limbah Sawit.
  • Sebagai stabilisator lapisan tanah pada jalan.
  • Digunakan untuk tempat pembuangan sampah akhir (TPA), baik digunakan sebagai lapisan bawah maupun lapisan penutup.
  • Dipakai sebagai pembungkus tangki bahan bakar, mencegah kebocoran tangki, pendeteksi kebocoran, juga untuk melindungi air tanah dari kontaminasi luar seperti, limbah B3, cairan kimia maupun bahan bakar.
  • Digunakan untuk melapisi konstruksi bendungan, waduk, embung air baku, bendung alam, kolam udang, kolam ikan, tambak garam dan lain sebagainya.

Berikut adalah spesifikasi Geomembrane merk Urban Plastic per roll:

  • Ukuran Per Roll: Panjang 50 meter x Lebar 8 meter x Tebal 0,3 mm
  • Ukuran Per Roll: Panjang 50 meter x Lebar 8 meter x Tebal 0,5 mm
  • Ukuran Per Roll: Panjang 280 meter x Lebar 7 meter x Tebal 0,75 mm
  • Ukuran Per Roll: Panjang 210 meter x Lebar 7 meter x Tebal 1 mm
  • Ukuran Per Roll: Panjang 140 meter x Lebar 7 meter x Tebal 1,5 mm
  • Ukuran Per Roll: Panjang 105 meter x Lebar 7 meter x Tebal 2 mm

Selain ukuran diatas anda juga bisa memesan ukuran custom kepada kami.

Geomembrane merk Urban Plastic merupakan lapisan yang terbuat langsung dari membran sintetis HDPE (High Density Polyethylene). Kegunaan geomembrane yaitu untuk mengontrol perpindahan cairan yang biasanya sering dibutuhkan dalam proyek atau struktur bangunan yang lain. Terkadang geomembrane merk Urban Plastic juga digunakan dalam kebutuhan tambak. Apa keunggulan yang dimiliki produk tersebut? Geomembrane yang diproduksi oleh PT Kapuk Mas Agung Abadi ini memiliki banyak keunggulan seperti daya tahan dan kekuatan yang sudah teruji kualitasnya, resin plastik yang terbukti murni dan produknya selalu terjaga kualitasnya dalam setiap produksi. Ada juga produk Geomembrane yang banyak dipakai sebagai penahan limbah, proyek konstruksi, alat pelapis, penahan air dan juga pembuatan jalan beraspal.

Geomembrane merk Urban Plastic terbuat dari resin plastik yang bersifat murni. Nah, untuk menciptakan 1 lembar geomembran ini produsen selalu berusaha untuk menciptakan daya tahan dan kekuatan yang membutuhkan pengujian beberapa kali. Produk Geomembran ada yang memiliki ketebalan 750, 1000, 1500 sampai dengan 2000 micron. Geomembrane merk Urban Plastic tahan terhadap suhu hingga mencapai 600 celcius, berbeda dengan produk geomembrane lainnya yang terkadang mudah rusak jika terkena suhu tersebut. Hal ini dikarenakan, team riset dari perusahaan selalu berusaha menggabungkan resin yang bisa bertahan sampai dengan suhu tinggi. Selain itu juga terdapat formula karbon black yang dirancang langsung oleh team RnD perusahaan.

Ada lagi produk lainnya dari geomembrane merk Urban Plastic yang banyak diminati, yaitu Geomembrane Singa. Merk tersebut memiliki ketebalan mencapai 300-500 micron yang setiap produksinya diusahakan melalui uji lab. Produk memiliki ciri khas bahan lentur tetapi kuat, cocok sekali digunakan sebagai pelindung proyek aquakultur. Produk satu ini sering dimanfaatkan dalam beberapa usaha bisnis seperti tambak udang, tambak garam, tambak ikan serta alas dalam pembuatan embung. Hasil aplikasi dari geomembrane merk Urban Plastic sudah terbukti terpercaya digunakan di beberapa proyek.  Contoh Geomembrane umumnya adalah seperti embung Ringin Larik yang terletak di Boyolali, Embung Bansari dan Embung Sanda yang terletak di Bali. Anda bisa melakukan konsultasi terlebih dulu sebelum memutuskan pilihan produk geomembrane yang ingin digunakan, agar disesuaikan dengan kebutuhan.

Q&A Geomembrane Urban Plastic : Pertanyaan Yang Sering Diajukan Oleh Klien Kami

Apa itu HDPE geomembrane?

HDPE Geomembrane adalah lapisan plastik yang berguna menjadi separator atau pemisah terbuat dari bahan High Density Polyethylene dilapisi dengan Carbon Black UV.

Silahkan lakukan pembelian di Tokopedia

Apa yang dimaksud high density polyethylene?

High Density Polyethylene atau disebut HDPE adalah polietilena termoplastik yang terbuat dari minyak bumi. HDPE memiliki karakteristik sedikit buram, transparan dan elastis. Plastik ini kedap air, tidak berbau, tahan panas dan tahan benturan. HDPE (High Density Polyethylene) adalah bahan baku plastik HDPE dan biasanya diproduksi dalam bentuk kantong plastik, gulungan plastik dan plastik lembaran dalam berbagai warna.

Silahkan lakukan pembelian di Tokopedia.

Apa fungsi geomembran?

Geomembrane berfungsi sebagai pemisah air atau gas dengan lingkungan disekitarnya dan penampung zat cair karena sifatnya yang kedap dan tingkat kebocorannya yang rendah. Geomembrane biasanya dipakai sebagai penampungan air, tambak maupun konstruksi jalan.

Contoh penggunaan Geomembrane beserta ketebalannya:

  1. Tebal 300 mikron (0.3 mm) : untuk tambak
  2. Tebal 500 mikron (0.5 mm) : untuk tambak
  3. Tebal 750 mikron (0.75 mm) : untuk konstruksi, embung, TPA, jalan raya
  4. Tebal 1000 mikron (1 mm) : untuk konstruksi, embung, TPA, jalan raya – BEST SELLER
  5. Tebal 1500 mikron (1.5 mm) : untuk konstruksi, embung, TPA, jalan raya – BEST SELLER
  6. Tebal 2000 mikron (2 mm) : untuk konstruksi, embung, TPA, jalan raya
  7. Tebal 2500 mikron (2.5 mm) : untuk konstruksi, embung, TPA, jalan raya
  8. Tebal 3000 mikron (3 mm) : untuk konstruksi, embung, TPA, jalan raya

Silahkan lakukan pembelian di Tokopedia.

Berapa harga geomembran?

Harga geomembrane Merk Urban Plastic per roll bervariasi tergantung pada ketebalan yang anda dibutuhkan.

Misalkan untuk geomembrane Tebal 1 mm (BEST SELLER), Lebar 7 meter, Panjang 210 meter adalah Rp 62.790.980/roll (Harga dapat berubah sewaktu-waktu)

Silahkan lakukan pembelian di Tokopedia.

Berapa tebal dan ukuran geomembrane per roll?

  • Ukuran Per Roll: Panjang 50 meter x Lebar 6 meter x Tebal 0,3 mm
  • Ukuran Per Roll: Panjang 50 meter x Lebar 6 meter x Tebal 0,5 mm
  • Ukuran Per Roll: Panjang 100 meter x Lebar 7 meter x Tebal 0,75 mm
  • Ukuran Per Roll: Panjang 210 meter x Lebar 7 meter x Tebal 1 mm (BEST SELLER)
  • Ukuran Per Roll: Panjang 140 meter x Lebar 7 meter x Tebal 1,5 mm (BEST SELLER)
  • Ukuran Per Roll: Panjang 105 meter x Lebar 7 meter x Tebal 2 mm

Silahkan lakukan pembelian di Tokopedia.

Apa spesifikasi dari geomembran?

  • Terbuat dari Bahan HDPE (High density polyethylene) Original
  • Tersedia Ketebalan 0.5 mm – 2 mm
  • Mengandung Carbon Black UV
  • Kuat Terhadap Suhu Tinggi Hingga 85°C
  • Kuat terhadap kimia (chemical resistance)
  • Memiliki Kuat Tarik Tinggi, dimana berbanding lurus dengan ketebalan geomembrane

Silahkan lakukan pembelian di Tokopedia.

Geomembrane kolam itu apa sih?

Geomembrane kolam adalah lembaran plastik hitam yang biasa digunakan untuk tambak udang fungsinya untuk pelapis kedap air agar tambak tidak mudah bocor.

Silahkan lakukan pembelian di Tokopedia.